ZONAJAKARTA.com - J-10 China tampaknya menemukan pelanggan baru.
Pasalnya, Kementerian Pertahanan Sudan dikabarkan sudah memulai pembicaraan untuk mengakuisisi jet tempur J 10C China.
Sebelumnya pada 2017, Sudah dikabarkan ingin membeli pesawat tempur kelas berat Su-35S dan Su-30SM Rusia.
Sayangnya, hal tersebut sepertinya tidak ada harapan meskipun hingga tahun 2020 itu masih dianggap memungkinkan.
Beberapa pejabat militer sebenarnya ingin beralih dari peralatan Rusia dan kembali mengandalkan jet tempur Barat.
Namun, pemerintah Sudan mencoba untuk memperkuat hubungan pertahanan dan ekonomi dengan Rusia mulai tahun 2017.
Dilansir Military Watch Magazine, Angkatan Udara Sudan saat ini mengandalkan dua kelas tempur.
Itu termasuk varian yang disempurnakan, salah satunya MiG 29 Rusia yang dipersenjatai dengan rudal udara ke udara R-77 modern.